Sukanto Tanoto adalah seorang pengusaha yang sangat peduli terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar. Pendiri RGE yang mengelola perusahaan berbasis sumber daya alami seperti APRIL, Sateri, dan Pacific Oil and Gas ini membangun perusahaannya berdasarkan filosofi 4C: kerjakan apa yang baik untuk masyarakat (community), baik untuk negara (country), baik untuk iklim (climate), sehingga baik juga untuk perusahaan (company).
Filosofi 4C ini tidak hanya menjadi perkataan di bibir saja, namun diterapkan melalui grup bisnis RGE dengan cara melakukan berbagai macam kegiatan positif, penciptaan nilai bersama, dan memberikan bantuan kepada masyarakat sekitar. Baru-baru ini PT RAPP, anak perusahaan APRIL, memberikan bantuan kepada masyarakat Siak melalui program Community Development (CD) atau pengembangan masyarakat.
Dari Kertas ke Lada: Bantuan APRIL untuk Siak
Program pengembangan masyarakat APRIL merupakan wujud nyata dari misi Sukanto Tanoto untuk berbuat baik bagi masyarakat. Dalam program ini, APRIL membantu usaha kecil dan menengah dengan memfasilitasi dana pinjaman usaha, pelatihan, dan sumber daya. Di Siak, program pengembangan masyarakat ini telah membantu masyarakat setempat dalam membudidayakan 700 tanaman lada. Dengan bantuan tersebut, Siak dikembangkan menjadi pusat penghasil lada.
Membantu Masyarakat Siak dengan Bibit Lada
Menurut Ketua Kelompok Petani Lada setempat, Hadi Wiyono, bantuan yang disediakan oleh APRIL datang di waktu yang tepat. Ia bersyukur APRIL memahami keinginan masyarakat untuk menjadi petani lada dan bergabung di industri lada. Hadi berharap kedepannya, Siak akan menjadi pusat penghasil lada di wilayah Kerinci Kanan.
Pengembangan industri lada di Siak merupakan salah satu program sosial yang digagas oleh APRIL. Melalui program ini, APRIL telah memberikan sejumlah bantuan dan dukungan terhadap pengusaha kecil dan seluruh masyarakat. Dengan para petani Siak yang sekarang menjadi lebih bersemangat dalam menjalankan usahanya, Sukanto Tanoto kembali berhasil mengaplikasikan filosofi 4C.